Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jenis Tanaman Bunga Keladi Yang Lagi Viral

Demam tanaman keladi tengah melanda masyarakat, baik di negeri ini dan diluar sana. Ada banyak sekali jenis keladi viral, yuk kita mengenal tanaman bunga keladi yang lagi viral ini, tanaman hias yang lagi viral ini memiliki berbagai jenis, bentuk, corak warna, dan nama yang beragam pula.

Bunga keladi mulai viral pada akhir tahun 2020 kemarin, dengan begitu masyarakat mulai menanam tanaman keladi hias ini di pekarangan rumah. Tidak hanya itu demam keladi hias juga membuat masyarakat berburu bunga yang viral saat ini ke hutan dan kebun-kebun,  untuk mencari tanaman keladi. 

Apa yang membuat tanaman hias keladi menjadi populer

Ada beberapa hal yang menyebabkan keladi hias ini menjadi viral, awal mula keladi ini menjadi viral karena adanya unggahan di tiktok yang memperlihatkan bunga keladi. Sontak saja tanaman keladi menjadi viral, disebutkan pula bahwa keladi yang di tiktok tersebut mempunyai harga yang cukup mahal diluar negeri.

Tanaman keladi menjadi populer karena, keladi tersebut mempunyai bentuk dan corak yang sangat beraneka ragam. Selain itu perawatan tanaman keladi juga sangat mudah, sebab itu tanaman hias ini digandrungi oleh semua kalangan masyarakat.

Jenis-jenis keladi yang viral

Ada banyak sekali jenis keladi yang ditanam sebagai tanaman hias yang ditanam di pekarangan rumah, namun pada artikel kali ini penulis akan merangkum beberapa jenis keladi yang hits serta harga yang mahal. Apa saja keladi yang viral, ini dia rangkumannya.

1. Keladi Monstera

Jenis tanaman bunga keladi yang viral
Monstera

Di antara banyaknya jenis monstera, salah satu yang paling banyak diburu adalah Monstera Adansonii atau janda bolong. Bahkan saking viralnya, tanaman hias ini ada yang berhasil menjualnya hingga Rp 100 juta.

Monstera Adansonii berasal dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Di luar negeri, tanaman ini kerap disebut sebagai The Swiss Cheese karena bentuk daunnya yang mirip seperti keju Swiss. Dalam pertumbuhannya, batang tanaman Monstera Adansonii tidak terlalu kaku sehingga bisa Anda jadikan sebagai tanaman gantung yang menjuntai. Selain itu, jenis monstera ini juga bisa tumbuh merambat.

Siapa yang tidak kenal dengan keladi janda bolong, pasti kamu juga mengenal tanaman keladi yang satu ini. Keladi janda bolong mempunyai keunikan pada daunnya, sesuai dengan namanya bolong, daun keladi ini bolong atau berlubang-lubang. Keladi ini berwarna hijau, namun ada juga yang berwarna merah dan warna lainnya. Keladi janda bolong ini sangat populer serta harganya cukup fantastis.

2. Keladi alocasia baginda silver dragon

Keladi alocasia
Keladi alocasia

Salah satu jenis Alocasia yang kini sedang hits dan viral adalah Alocasia baginda silver dragon. Tanaman hias viral ini memiliki daun lebar dengan warna keperakan dan urat-urat kehitaman yang cantik. Sekilas memang terlihat seperti sisik naga perak.

3. Keladi alocasia melo

Tanaman hias keladi Alocasia melo juga dikenal dengan nama Alocasia dukosa. Tumbuhan ini memiliki bentuk daun yang unik. Ada yang menyebut pola urat daunnya terlihat seperti kulit badak atau penampang otak berwarna kelabu. Daunnya sendiri tebal, lebar, dan cenderung kasar.

4. Keladi Aglaonema

Keladi Aglaonema
Aglaonema

Selain keladi jenis Monstera , aglaonema juga menjadi primadona yang viral dan banyak diburu pecinta tanaman hias selama pandemi covid 19. Tak heran, karena aglaonema merupakan salah satu jenis tanaman hias dekoratif yang cantik dengan variasi warna daun hijau pekat hingga keperak-perakan, dan semburat merah yang memikat.

aglaonema atau aglonema berasal dan tumbuh liar di hutan hujan Asia Tenggara, tumbuhan aglaonema banyak ditemukan di Thailand, Indonesia, dan Malaysia. Kabarnya, sebutan nama Aglaonema diambil dari Bahasa Yunani Kuno yang berarti ‘tanaman mengkilap. Di Indonesia sendiri, aglaonema kerap kali disebut sebagai ‘sri rejeki’. Sesuai namanya, tanaman ini dipercaya bisa memberikan energi positif dan mendatangkan rezeki. 

Nah itulah tiga jenis tanaman yang sedang viral, ada monstera, alocasia, dan aglaonema. Bagaimana apa kamu tertarik untuk mengkoleksi tanaman hias yang viral ini, tenang perawatan tanaman ini cukup mudah. 


Baca juga: keladi viral serta jenisnya